Rakerwil I IPHI Kalbar;  Ajak IPHI Dukung Sukseskan Ibadah Haji

Asisten III Pemprov Kalbar, Alfian Salam meminta agar Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) dapat memberikan dukungan mereka dalam penyelenggaraan haji mendatang. Permintaan tersebut disampaikan dia saat membuka Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) I Pengurus Wilayah (PW) IPHI Kalimantan Barat (Kalbar) di Rumah Dinas Bupati Mempawah, Jumat (8/12) malam.

“Jika belum ada yang optimal atau belum dilibatkan secara aktif, kehadiran IPHI dalam rangka menyiapkan alumni haji, maka kami mengajak IPHI bersama pemerintah kabupaten dan kota mempersiapkan calon jemaah haji,” pintanya.

Sehingga, sambung dia, para alumni haji bisa selalu terjaga kemabrurannya dalam berbagai aktivitas sosial kemasyarakatan dan keagamaan, yang dapat memberikan arti penting bagi kemaslahatan umat.

“Melalui peran IPHI dan MTP maka kekuatan umat terutama mereka yang telah menunaikan ibadah haji menjadi potensial untuk membangun keumatan khususnya di Kalbar dan Indonesia umumnya,” tutur dia.

Terakhir, Alfian meminta agar Pemprov Kalbar mengajak seluruh IPHI kabupaten dan kota di Kalbar, dapat membangun sinergitas dalam proses pelaksanaan ibadah haji di tiap daerah.

“Kita juga beharap agar IPHI mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah termasuk stimulasi anggaran yang dapat diberikan sesuai kemampuan keuangan daerah masing-masing,” katanya.

Agenda Rakerwil I PW IPHI Kalbar ini berlangsung selama dua hari, 8 – 9 Desember. Saat membuka agenda tersebut, Alfian berharap pelaksanaan agenda tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar. Dan yang terpenting, menurut dia, dapat menghasilkan suatu keputusan dan program kerja strategis di masa depan.

“Melalui forum ini, semoga bisa menghasilkan keputusan dan rumusan yang bermanfaat biak untuk kepentingan organisasi IPHI jangka pendek, menengah dan panjang, serta menguatkan kebangkitan umat Islam di Kalbar khususnya dan Indonesia umumnya,” ucap Alfian.

Menurut Alfian, kehadiran dan eksistensi IPHI yang telah ada sejak lama hendaknya mampu memberikan manfaat dan pengaruh besar dalam membangun ukhuwah islamiyah ditengah hiruk pikuk situasi pemrintahan dan politik di tanah air.

“Pemerintah Provinsi Kalbar memberikan apresiasi besar kepada IPHI Kalbar atas penyelenggaraan Rakerwil I yang mendapatkan dukungan penuh dari IPHI pusat dan Pemda Mempawah,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Alfian mengungkapkan pemerintah pusat telah menetapkan kuota haji pada tahun 2024 mendatang. Jumlah kuota haji yang diberikan, diungkapkan dia, kurang lebih sama dengan tahun sebelumnya.

Sementara itu, Ketua PW IPHI Kalbar, Ria Norsan menyebut pelaksanaan Rakerwil tersebut sangat penting, demi menjaga silaturahmi dan soliditas pengurus IPHI di Kalbar. Terlebih, diingatkan dia bahwa saat ini memasuki tahun politik.

“Walau berbeda pilihan, beda partai, beda dukungan, IPHI harus tetap solid dan bersatu. Jangan sampai perbedaan di tahun politik ini membuat perpecahan organisasi IPHI,” ucapnya.

Untuk itu, mantan Wakil Gubernur Kalbar ini menyerukan agar seluruh pengurus dan anggota IPHI dan MTP kabupaten dan kota di Kalbar, senantiasa memelihara silaturahmi dan kebersamaan.

“Saya mengajak pilih yang terbaik dari yang baik. Minta yang terbaik dari yang baik. Maka penting untuk selalu meningkatkan silaturahmi dan ukhuwah islamiyah supaya kita tidak terpecah belah,” tuturnya.

Terakhir, Norsan mengucapkan terima kasih panitia dan jajaran pengurus IPHI kabupaten dan kota di Kalbar, yang telah menyempatkan diri hadir dalam pelaksanaan Rakerwil I IPHI Kalbar di Kota Mempawah.

“Terima kasih pula kepada Pemda Mempawah yang sangat mendukung kegiatan-kegiatan keagamaan di masyarakat, termasuk memfasilitasi Rakerwil IPHI Kalbar di Kota Mempawah,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Ketua Panitia Rakerwil I IPHI Kalbar, Murni menjelaskan Rakerwil I IPHI Kalbar berlangsung selama dua hari sejak 8 – 9 Desember di Kota Mempawah yang diikuti 75 orang.

“Peserta Rakerwil terdiri dari PW IPHI Kalbar dan panitia serta Pengurus MPP sebanyak 33 orang, serta pengurus daerah IPHI dan MPP kabupaten dan kota se-Kalbar sebanyak 42 orarng,” paparnya melaporkan.

Kemudian, lajut Murni, peserta Rakerwil akan menginap di dua lokasi yakni Wisma Chandramidi dan Wisma PGRI Mempawah. Dia berharap, seluruh agenda Rakerwil I IPHI Kalbar dapat berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.

“Terima kasih kepada Pemkab Mempawah yang  telah mendukung penuh terlaksananya Rakerwil ini. Mulai dari mempersiapkan tempat hingga kebutuhan pendukung para peserta selama di Mempawah,” pungkasnya. (sumber: pontianak post)

Read Previous

Rakerwil IPHI Kalbar; Award untuk Kepala Daerah Peduli IPHI

Read Next

Pemkab Mempawah Terima IPHI Award